Wednesday 24 July 2013

HERBAL ALANG ALANG UNTUK KESEHATAN


Pernahkah anda mendengar Alang alang ? sudah pasti semua orang mengetahui nya,tapi mungkin sebagian orang belum mengenal manfaat dari alang alang tersebut. baiklah"dalam postingan saya kali ini, saya akan mencoba membahas manfaat dari alang alang,dan menguraikan cara memanfaatkan nya yang saya dapatkan dari berbagai sumber...

Sebelum saya menjelaskan lebih rinci,alangkah baik nya kita bahas sedikit mengenai asal usul alang alang tersebut.

ALANG ALANG sering ditemukan didaerah perbukitan lahan terbuka atau setengah tertutup,baik di hutan, ladang, lapangan berumput, dan pada tepi jalan pada daerah kering yang mendapat sinar matahari. tumbuhan ini seperti padi, tapi tidak memiliki biji,berbatang padat, dan berbuku-buku yang berambut jarang. alang alang tumbuh dengan sangat cepat karena daya produksi secara vegetatif dan generatif  yang sangat sederhana dan efisien.Tanaman alang-alang biasanya tumbuh tegak dengan ketinggian sekitar 30 – 180 cm....,

Kandungan Akar Alang alang

Menurut  hasil penelitian para ahli tanaman, ada banyak kandungan kimiawi yang terdapat di dalam akar dan batang tanaman alang-alang. Tanaman rumput ini memiliki kandungan glukosa, mengandung malic acid, terdapat kandungan citric acid. Selain itu pada akar alang-alang juga terdapat kandungan kimia coixol, arundoin, cylindrin, fermenol, simiarenol serta kandungan anemonin. Bagian tanaman alang-alang yang sering gunakan untuk pengobatan adalah bagaian akar(rimpang), bagian daun serta bagian bunganya.

MANFAAT ALANG ALANG UNTUK KESEHATAN

  1. Mengobati infeksi pada saluran pencernaan 
  2. Pendarahan akibat panasnya darah, misal mimisan, batuk darah.
  3. Pendarahan pada wanita 
  4. Susah buang air kecil atau kencing terus menerus
  5. Demam yang disertai haus 
  6. Urat saraf melemah 
  7. Radang pada paru-paru
  8. Jantung koroner 
  9. Batuk, flu, diare 
  10. Asma
  11. tekanan darah tinggi
  12. panas dalam dan lain lain..
CARA PENYAJIAN ALANG ALANG  

 Ambil sekitar 50 akar alang alang kemudian
 Akar alang-alang tersebut dibersihkan dan di potong kecil-kecil. 
 Rebus dengan 2 gelas air sampai mendidih dalam keadaan tertutup dan sisakan 1 gelas . 
 Minum secara rutin 2 x sehari.

 Sampai di sini dulu  informasi dari saya dan  semoga bermanfaat bagi kita semua...

sumber

No comments:

Post a Comment